Pemusiran, 10 Dzulhijjah 1445H - Panitia qurban telah melaksanakan penyembelihan hewan qurban usai sholat Idul Adha pada hari Senin, 17 Juni 2024. Kegiatan ini berlangsung di dua masjid utama desa, yaitu Masjid Nurul Huda dan Masjid Nurul Ikhsan. Penyembelihan dilangsungkan di halaman masjid masing-masing dengan semangat dan antusias para panitia.
Total hewan qurban yang disembelih mencapai 8 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Di Masjid Nurul Huda, terdapat 4 ekor sapi dan 1 ekor kambing yang disembelih, sementara di Masjid Nurul Ikhsan juga disembelih 4 ekor sapi dan 1 ekor kambing. Peserta qurban ini terdiri dari kelompok masyarakat yang telah mendaftar kepada panitia qurban setempat.
Pelaksanaan penyembelihan hewan qurban ini berjalan lancar dan penuh khidmat. Para peserta qurban serta masyarakat setempat turut berpartisipasi dalam proses penyembelihan dan distribusi daging qurban. Daging qurban kemudian dibagikan kepada masyarakat desa yang membutuhkan, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas sosial.
Penyembelihan hewan qurban ini juga menjadi ajang untuk memperkuat tali silaturahmi antar warga desa Pemusiran. Dengan semangat kebersamaan, masyarakat desa berharap agar kegiatan seperti ini terus dilaksanakan setiap tahunnya, sebagai wujud rasa syukur dan kepedulian terhadap sesama.
Kantor Desa Pemusiran
Jl. Siswa RT.08 Desa Pemusiran
0852-7301-8064
  kantor@desapemusiran.id